Fakultas Teknik – Fakultas Teknik Universitas Trunojoyo Madura (FT UTM) kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung internasionalisasi pendidikan dengan mengirimkan lima mahasiswa untuk mengikuti program Student Mobility di INTI International University, Malaysia. Program ini merupakan bagian dari kerja sama antara FT UTM dan INTI International University yang bertujuan memberikan pengalaman akademik dan budaya bagi mahasiswa di lingkungan internasional.
Keberangkatan lima mahasiswa tersebut berlangsung pada 5 Februari 2025 melalui Terminal Dua Bandara Juanda, Surabaya. Mereka dilepas secara resmi oleh Wakil Dekan Bidang Akademik FT UTM, Weny Findiastuti, yang turut mengantar mereka ke bandara bersama Koordinator Program Studi Teknik Industri.
Adapun lima mahasiswa tersebut terdiri dari 1. Wahyu Rohmatul Abidin, Teknik Informatika
2. Rizki Maulidiya, Teknik Industri 3. Mohammad ilham yusron risqi, Teknik informatika 4. Ilham Syah Putra, Teknik informatika 5. Hamizan Afza Al Isyraqi, Teknik Informatika.
Dalam program ini, kelima mahasiswa akan menjalani perkuliahan di INTI International University selama satu semester penuh. Diharapkan, melalui kesempatan ini mereka dapat memperluas wawasan akademik, berinteraksi dengan mahasiswa dari berbagai negara, serta mengembangkan keterampilan dan pengalaman yang dapat mendukung karier mereka di masa depan.
Weny Findiastuti menyampaikan harapannya terhadap para mahasiswa yang berangkat dalam program ini. “Saya berharap mereka bisa mengambil banyak pengalaman di INTI, berinteraksi dengan mahasiswa internasional dari negara lain. Kedepan semoga akan lebih banyak mahasiswa kami yang bisa student mobility ke kampus-kampus bereputasi dunia,” ujarnya.
Program Student Mobility ini merupakan langkah nyata FT UTM dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan memperkuat jejaring internasional. Dengan semakin banyaknya mahasiswa yang berkesempatan mengikuti program ini, diharapkan mampu meningkatkan daya saing lulusan FT UTM di tingkat global.