Fakultas Teknik – Untuk meningkatkan efektifitas surat menyurat Fakultas Teknik telah menerapkan Office Automation (OA). OA merupakan sistem informasi persuratan yang dimiliki oleh Universitas Trunojoyo Madura.
Pimpinan Fakultas Teknik berkomitmen menggunakan OA sesuai dengan hirarki pengguna untuk meningkatkan efisiensi dan efektifitas pengelolaan surat menyurat dan pelayanan publik. Selama ini Office Automation masih digunakan oleh Sekretaris Dekan saja.
Untuk mendukung penerapan Office Automation tersebut Fakultas Teknik telah mengadakan pelatihan yang diikuti oleh Wakil Dekan, Kajur, Sekjur, Koorprodi, admin akademik, sekretaris, staf kepegawaian dan staf keuangan pada Kamis, 17 Oktober 2024 lalu.
Selain untuk efisiensi, efektifitas dan pelayanan publik penerapan OA dikombinasikan dengan penggunaan Tanda Tangan Elektronik ini diharapkan mengurangi penggunaan kertas yang akan berdampak pada kontribusi pada Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Developent Goal’s)